Pendidikan Peternakan, Hobi Menulis
Saya lulus dari Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto tahun 1990. Semenjak kuliah saya mengembangkan hobi menulis artikel di media dan menjadi wartawan lepas di majalah Ayam & Telur (majalah yang terbit di Jakarta waktu itu, sekarang sudah tidak terbit lagi). Ikut mendirikan majalah kampus bernama Husbandry. Sembari kuliah sempat menjadi guru Bimbel Neutron College di Purwokerto, sebagai guru di SMA Muhammadiyah Ajibarang-Purwokerto, berjualan baju batik serta menjadi penulis lepas di media anak-anak. Tulisannya dimuat di berbagai media antara lain majalah remaja MOP (Semarang), Kedaulatan Rakyat (Jogjakarta) dan lain-lain.
Lulus sebagai sarjana sempat mencicipi karir sebagai wartawan media umum, yaitu di harian Berita Nasional (Bernas) Yogyakarta. Sempat pula mendirikan peternakan ayam pedaging bersama seorang pemodal di kampung. Namun urusan usaha ayam ini kurang menantang di hati saya , sehingga hanya dalam beberapa bulan saya mengundurkan diri dari proses kerjasama usaha ayam pedaging.

Karena kecintaan pada dunia peternakan plus hobi dan pengalaman menulis, saya bersama-sama pengurus Asosiasi Obat Hewan Indonesia (ASOHI) mendirikan majalah Infovet (informasi veteriner/kesehatan hewan) tahun 1992 di Jakarta. Berangkat dari media ini, kemudian tahun 2002 berdiri PT Gallus Indonesia Utama yang selain menerbitkan majalah Infovet juga mengembangkan kegiatan lainnya yaitu penerbit buku Gita Pustaka, event organizer, dan konsultan bisnis serta mengembangkan majalah Info Akuakultur dan majalah Cat & Dog. Di perusahaan ini saya dipercaya sebagai Direktur Utama
Aktif di Organisasi
Dalam perjalanan karir, saya sempat aktif di beberapa organisasi antara lain Pengurus Besar Ikatan Sarjana Peternakan Indonesia (ISPI) tahun 2002-2006, Asosiasi Obat Hewan Indonesia (ASOHI), dan juga ikut sebagai founder dan pimpinan Komunitas Wirausaha Indonesia (Indonesian Entrepreneur Society /IES) serta menjadi Ketua Umum Forum Media Peternakan /Format (periode 2010-2013 dan 2013-2016).
Aktivitas organisasi sudah terbentuk sejak mahasiswa dimana saya pernah menjadi Ketua 1 Senat Mahasiswa, pendiri beberapa unit kegiatan mahasiswa, menjadi delegasi Munas Ikatan Senat Mahasiswa Peternakan Indonesia (ISMAPETI) dan lain-lain
Karya Tulis
Adapun dari hobi menulis, saya telah menulis beberapa buku baik buku bisnis , kewirausahaan dan motivasi, antara lain Ternak Komersial, Kiat Sukses Berbisnis Ayam, Agribisnis Ayam Ras, Agribinis Ayam Buras, Beternak Itik Intensif dan lain-lain. Buku bisnis dan kewirausahaan yang sebagian menjadi buku best seller, antara lain Langkah Jitu memulai Bisnis Dari Nol (memecahkan rekor Best seller Kompas-Gramedia selama 7 bulan berturut-turut Januari-Juli 2007, telah dicetak lebih dari 70 ribu eksemplar), 7 Cara Tidak Gila Jadi Pengusaha, Kiat Bisnis Tahan Krisis, Dosa Bisnis Keluarga dan Solusinya, dan sebagainya.Buku motivasi terbitan 2011 adalah ”Jangan Pulang Sebelum Menang”, merupakan buku motivasi pertama terbitan GitaPustaka yang merupakan kompilasi artikel motivasi yang hadir setiap bulan di majalah Infovet, dengan beberapa penyempurnaan dan penyesuaian di dalamnya. Tahun 2019 saya menulis buku baru yang lumayan populer berjudul "Menggali Berlian di Kebun Sendiri". mendapat endorsement dari motivator nomor 1 Indonesia Andrie Wongso .
Selain sebagai penulis dan mengelola PT Gallus, saya juga menjadi trainer dan pembicara seminar bisnis dan kewirausahaan, serta narasumber talkshow di berbagai radio di Jakarta.
Dengan pergaulan dan pengetahuan yang makin berkembang, karya tulis saya makin bervariasi. Artikel dan buku-buku saya mencakup bidang bisnis dan kewirausahaan, bisnis peternakan dan juga motivasi sukses kehidupan dan kepemimpinan. Alhamdulilah, sudah lebih dari 20 judul buku telah saya tulis, dan lebih dari 500 artikel dimuat di media cetak antara lain Infovet, Harian Bisnis Indonesia, Sinar Harapan, majalah Pebisnis, majalah Wirausaha & Keuangan, Peluang Wirausaha dan lain-lain.
Pengalaman Luar Negeri dan Penghargaan
Selain sebagai penulis dan mengelola PT Gallus, saya juga menjadi trainer dan pembicara seminar bisnis dan kewirausahaan, serta narasumber talkshow di berbagai radio di Jakarta.
![]() |
Penghargaan ISMBEA dari Menaker Erman Soeparno 2009 |
Dengan pergaulan dan pengetahuan yang makin berkembang, karya tulis saya makin bervariasi. Artikel dan buku-buku saya mencakup bidang bisnis dan kewirausahaan, bisnis peternakan dan juga motivasi sukses kehidupan dan kepemimpinan. Alhamdulilah, sudah lebih dari 20 judul buku telah saya tulis, dan lebih dari 500 artikel dimuat di media cetak antara lain Infovet, Harian Bisnis Indonesia, Sinar Harapan, majalah Pebisnis, majalah Wirausaha & Keuangan, Peluang Wirausaha dan lain-lain.
Pengalaman Luar Negeri dan Penghargaan
Saya juga mendapat kesempatan untuk tugas ke luar negeri antara lain sebagai delegasi Indonesia acara International Poultry Expo di Atlanta USA, Pameran peternakan SPACE di Rennes-Perancis, Shenzen International Pets Expo China, beberapa kegiatan di Bangkok dan sebagainya
Alhamdulillah Tahun 2009 saya mendapat penghargaan Indonesia Small and Medium Business Entrepreneur Award (ISMBEA) dari Menteri Tenaga Kerja Erman Soeparno dan majalah Wirausaha dan Keuangan
Bagi yang mau gabung grup belajar wirausaha klik Daftar Disini
Atau kunjungi Suksesmatic.com Gratis!
Belajar Move on dari Mental serba kekurangan Ke Mental Kaya https://bit.ly/mentalberlimpah
Belajar marketing autopilot https://bit.ly/klikautopilot
Komunikasi dengan saya dapat dilakukan melalui email bambangsuharno@gmail.com,