Ketika
menghadapi masalah terasa sangat rumit, pikiran terasa buntu. Sepertinya tak
ada jalan keluar. Cobalah untuk berpikir secara lateral
Edward De Bono |
Lintah darat yang dikenal licik itu mengajukan
usulan, ia akan menaruh dua buah kerikil ke dalam kantong uang yang kosong,
yang satu berwarna hitam dan yang satunya lagi berwarna putih. Anak gadis
tersebut harus mengambil salah satu kerikil di dalam kantung. Bila dia mendapat
kerikil yang hitam, maka ia harus bersedia menjadi istrinya dan hutang ayahnya
dibebaskan. Sedangkan apabila ia mendapat yang putih, maka sang gadis dan utang
ayahnya akan dibebaskan. Namun seandainya ia menolak tawaran tersebut maka
ayahnya akan dijebloskan kedalam penjara. Apa boleh buat sang saudagar itu
terpaksa menyetujui tawaran tersebut.